Fight Arena – Petarung asal Prancis, Nassourdine Imavov, mengincar pertarungan sabuk melawan Khamzat Chimaev usai mengalahkan Caio Borralho di UFC Paris.
Nassourdine Imavov meraih kemenangan meyakinkan atas Caio Borralho di UFC Paris di Accor Arena, pada Sabtu (6/9/2025).
Imavov menang mutlak atas Borralho dengan skor juri 50–45, 49–46, 49–46 dalam pertarungan lima ronde.
Imavov memutus rekor tak terkalahkan Borralho dalam 10 tahun terakhir.
Sedangkan bagi Imavov, ini merupakan kemenangan kelimanya secara beruntun.
Kini, petarung asal Prancis itu langsung menyasar perebutan sabuk kelas menengah.
Sasarannya jelas, The Sniper memburu pertarungan dengan Khamzat Chimaev yang baru saja menaklukkan Dricus du Plessis di UFC 319.
“Tentu saja, tidak ada keraguan bahwa saya yang berikutnya (soal pertarungan sabuk),” kata Imavov dikutip Juara.net dari MMA Junkie.”Sudah 10 tahun dia (Borralho) tak terkalahkan, dan saya juga mengalahkannya dengan gaya.””Saya jelas harus menjadi yang berikutnya,” ucapnya menambahkan.
Imavov menganggap dirinya lebih layak ketimbang Reinier De Ridder dan Anthony Hernandez yang akan bertarung bulan depan.
Banyak yang beranggapan duel Renier versus Hernandez menentukan siapa penantang gelar berikutnya.
Namun, Imavov mengatakan secara performa dirinya lebih layak.
Ia telah menuruti permintaan banyak orang untuk melawan Israel Adesanya hingga Borralho.
“Orang-orang bilang melawan Adesanya, dia adalah petarung terbaik di dunia dan saya tidak bisa melawannya dengan berdiri, tetapi saya berhasil menjatuhkannya,” ucap Imavov.
“Orang ini, Caio, saya tidak harus melawannya, tetapi saya berhasil.”
“Dia datang setelah 10 tahun kemenangan beruntun, 16 kemenangan beruntun, tujuh kemenangan beruntun di UFC, dan saya menang di setiap ronde.””Sekali lagi, saya membuktikan bahwa saya yang terbaik.”
“Bagi saya, tidak ada keraguan bahwa saya akan bertarung memperebutkan sabuk juara,” pungkasnya.
Saat ini, Imavov menempati peringkat kedua dalam daftar petarung penantang kelas menengah.
Ia tepat berada di bawah Dricus du Plessis.
Sedangkan Reinier de Ridder berada di urutan ketiga yang juga memegang rekor lima kemenangan beruntun.
Anthony Hernandez yang sedang naik daun merangsek ke peringkat keenam.
Petarung asal Brasil itu baru saja meraih dua kemenangan tahun ini atas Roman Dolidze dan Brendan Allen.
Hernandez telah mencatat delapan kemenangan beruntun sejak terakhir kali dikalahkan Kevin Holland di Florida pada 2020.
Keputusan berada di tangan Dana White yang menentukan siapa penantang terbaik untuk pemegang sabuk baru kelas menengah, Khamzat Chimaev.
